Yang tidak biasa tentang KRL Ekspres

Ada (beberapa hal) yang tak biasa hari ini. Begitu sampai di Stasiun Bogor, saya melihat secara sekilas sebuah pengumuman yang intinya adalah tarif KRL Ekspres dan KRL Semi Ekspress disamakan jadi Rp11.000. Semi Ekspres berangkat pada jam-jam tertentu (umumnya antara jam 11.00 – 13.00), dan singgah di lebih banyak statsiun daripada Ekspres, dengan tarif Rp6000. Hari ini saya mau naik KRL Ekspres jam 07.00, jadi untuk sementara, penyamaan tarif ini tidak ingin saya pikirkan. Seperti biasa, saya membeli koran sebagai “bekal” baca di kereta. Saya sampai di peron (jalur 2) bersamaan dengan rangkaian KRL mulai masuk. Bersama calon penumpang lain, saya berhamburan masuk dan memilih tempat duduk terdekat. Dalam hal ini, saya tidak pernah memiliki tempat duduk favorit. Sambil menunggu KRL berjalan, saya mulai membaca koran. Rasa kantuk menyerang denga hebat. Entah kenapa, kantuk lebih ganas dan agresif di bulan puasa. Biasanya saya tertidur atau menidurkan diri setelah pemeriksaan tiket, kecuali tentunya kalau saya tidak kebagian tempat duduk dan harus berdiri. Dalam hal ini saya harus tahan melek sampai Jakarta. Singkat kata saya pun tertidur.
Baca lebih lanjut